WELCOME TO MY BLOG, DON'T FORGET TO LEAVE A COMMENT _ Selamat datang di blog saya, jangan lupa tinggalkan komentar... THANK YOU :)

Selasa, 03 Desember 2013

Kerajaan Kutai

Kerajaan tertua di Indonesia ini terletak di Kalimantan Timur. Kerajaan Kutai berdiri sekitar abad ke-4 M di Muara Kaman. Kerajaan tersebut terletak di tepi aliran Sungai Mahakam. Sumber sejarah Kerajaan Kutai didapat dari peninggalan-peninggalan berupa arca-arca dan prasasti yang dibuat dari tiang batu. Prasasti semacam ini disebut Yupa. Yupa ini berasal dari zaman abad ke-4 Masehi dan berfungsi sebagai tugu peringatan upacara korban. Tugu ini biasanya dipa-kai sebagai tempat untuk mengikat hewan kurban. Prasasti Yupa didirikan oleh kaum Brahmana sebagai ucapan terima kasih kepada raja yang telah banyak menyelenggarakan upacara korban dalam bentuk sedekah untuk dinikmati masyarakat. Pada Yupa dipahatkan huruf Pallawa dengan ba-hasa Sansekerta. Sampai sekarang telah ditemukan tujuh buah Yupa. Semua Yupa tersebut didirikan atas perintah Raja Mulawarman. Dari tulisan pada prasasti Kutai kita mendapat beberapa informasi berikut.
􀂐 Sekurang-kurangnya ada tiga generasi dalam keluarga Kerajaan Kutai.
􀂐 Raja pertama adalah Kudungga. Ia mempunyai putera bernama Aswawarman. Aswawarman disebut sebagai vamsakarta. Artinya pembentuk keluarga (dinasti).
􀂐 Aswawarman mempunyai tiga orang putera. Puteranya yang terkenal bernama Mulawarman.
􀂐 Mulawarman menjadi raja yang terkenal karena baik budi, bijaksana, adil, kuat, dan sangat
memperhatikan kesejahteraan rakyat sehingga rakyat makmur dan aman.

􀂐 Pada masa pemerintahannya, ia pernah mengadakan korban atau sedekah 1000 ekor sapi kepada Brahmana dan rakyat. Untuk memperingati kemurahan raja itulah, para brahmana mendirikan Yupa. Nama Kudungga adalah nama asli orang Indonesia. Pengaruh Hindu baru kelihatan setelah Aswawarman menjadi raja. Nama tersebut dipengaruhi bahasa Sansekerta. Kedudukan Kasta Brahmana (pendeta) dalam pemerintahan hanya sebagai penasihat. Berdasarkan prasasti yang ditemukan, Raja Kutai menganut agama Hindu. Kerajaan Kutai mengalami masa keemasan pada masa pemerintahan

Tidak ada komentar:

Posting Komentar